
Mengurangi interferensi pada jaringan nirkabel
Tip berikut dapat mengurangi interferensi dalam jaringan nirkabel:
●
Jauhkan perangkat nirkabel dari benda logam besar, seperti lemari arsip, dan perangkat
elektromagnetik lain, seperti microwave dan telepon tanpa kabel. Benda-benda ini dapat
mengganggu sinyal radio.
●
Jauhkan perangkat nirkabel dari struktur tembok besar dan struktur bangunan lainnya. Benda-
benda ini dapat menyerap gelombang radio dan menurunkan kekuatan sinyal.
●
Tempatkan router nirkabel di lokasi tengah segaris dengan produk nirkabel pada jaringan.
IDWW
Mengatasi masalah jaringan nirkabel
229